Adakah Metode dalam Pembelajaran yang Paling Sempurna ?
Metode pembelajaran yang telah ditemukan oleh para pakar pendidikan tentu sudah diteliti, diujicobakan penerapannya. Semua mendeskripsikan kegiatan belajar-mengajar daya upaya mencapai tujuan pembelajaran. Metode pembelajaran mendeskripsikan interaksi antara guru dengan siswa dalam proses belajar. Metode pembelajaran mendeskripsikan pengalaman belajar siswa yang berproses sehingga jelas pentahapannya. Dari metode dapat kita lihat bagaimana pengalaman belajar siswa berkembang sehingga siswa menguasai pengetahuan, meningkatkan keterampilan dan menguatkan sikap yang terbentuk melalui proses belajar. Tiap metode memiliki kebermaknaan tertentu terhadap hasil belajar siswa. Namun semua bergantung pada guru juga yang menggunakan metode. Bergantung pada keterampilannya menggunakan metode, bergantung pada factor-faktor lain yang mendukung kegiatan pembelajaran. jadi semua metode itu baik akan menjadi tidak baik kalau guru tidak tepat memilihnya dengan kompetensi yan...